Kapulaga merupakan salah satu rempah yang banyak digunakan, untuk menambah rasa dan aroma pada makanan. Akibat kebutuhan yang selalu meningkat, tak sedikit orang yang membudidayakannya dengan harga bibit kapulaga yang variatif tergantung kualitasnya.
Penggunaan kapulaga juga tidak hanya sebatas untuk bumbu masakan, tapi juga campuran obat, kosmetik dan lainnya. Makanya, kalau Anda mau jadi salah satu petani kapulaga, wajib tahu ciri-ciri bibit terbaik untuk dibudidayakan plus harga bibit terbarunya saat ini. Agar pembudidayaan berjalan lancar dan Anda dapat untung.
Table of Contents
Untuk mulai budidaya kapulaga, hal pertama yang perlu dilakukan adalah mempersiapkan bibit yang berkualitas. Jangan asal memilih bibit, dampaknya akan sangat jelas terlihat pada kapulaga yang dipanen nantinya.
Jika Anda memilih bibit tunas, maka ciri-ciri yang harus diperhatikan adalah pastikan bibit masih muda dan berusia sekitar 5 bulan. Dimana tunas sudah terlihat pada bagian akar. Bentuknya seperti kelingking dengan tekstur keras dan ujung meruncing.
Pada bibit tunas yang berkualitas, terdapat beberapa tunas yang sudah muncul diantara akar dengan arah pertumbuhan yang jelas.
Untuk bibit yang berasal dari akar, pastikan akar tanaman kapulaga yang diambil sudah berusia remaja, atau sekitar lima hingga enam bulan. Dimana bentuk akarnya masih segar, padat, dan kuat menancap pada tanah nantinya. Warna akar yang bagus biasanya kecoklatan.
Sedangkan untuk bibit yang berasal dari biji, pilih yang sudah berusia tua dan sudah disemai sebelum ditanam. Anda bisa memastikan bibit biji tumbuh hingga mencapai ketinggian maksimal 50 cm, sebelum dipindahkan ke media tanam yang sudah disiapkan.
Bibit kapulaga dijual dengan harga bervariasi, tergantung pada jenis bibit, ukuran, dan varietasnya.
Anda bisa memilih mana yang paling cocok untuk memulai budidaya, tak perlu beli dalam jumlah banyak dulu. Ketika bibit memberikan hasil terbaiknya, maka Anda tinggal beli lagi dengan jumlah lebih banyak.
Biasanya semakin berkualitas bibit yang dijual, harga akan semakin mahal. Tapi, tentu tetap harus hati-hati dan selektif saat membeli.
Kapulaga putih merupakan jenis yang banyak digunakan untuk memasak, bentuk buahnya berwarna putih yang memiliki diameter sekitar 1 centimeter. Biji dari buahnya berwarna hitam, sebesar biji selasih.
Selain sebagai bumbu masak, juga banyak dimanfaatkan sebagai obat-obatan herbal dengan dicampur bersama bahan lainnya. Pengolahannya bisa dengan cara ditumbuk halus, kemudian diberi campuran madu dan bahan lainnya.
Bisa juga dibuat ekstrak yang akan menghasilkan minyak dengan kandungan seperti mirkena, lemak, silikat, borneol, dan masih banyak lagi.
Jenis Bibit Kapulaga Putih | Harga Bibit Kapulaga Putih |
Biji buah kapulaga putih | Rp.70.000/250 gram |
Bibit biji kapulaga putih | Rp.280.000/Kg |
Bibit tunas kapulaga putih | Rp.2000/buah |
Jika dihitung per hektar, kapulaga jenis ini bisa menghasilkan maksimal 3 ton buah basah. Akan menyusut menjadi buah kering dengan jumlah variatif berkisar satu ton.
Keuntungannya ketiga dijual dalam bentuk bubuk cukup menggiurkan, karena kebanyakan orang mengolahnya setelah berbentuk bubuk atau buah kering.
Perbedaannya dengan kapulaga putih adalah buah berbentuk hijau dan lebih pipih, tapi bijinya tetap berwarna hitam. Kapulaga ini sering juga disebut kapol India, dengan usia panen pertama di usia dua tahun.
Penggunaan kapulaga hijau adalah untuk bumbu masakan, karena aromanya lebih tajam dan wangi jika dibandingkan kapulaga putih. Sering juga dijadikan obat herbal karena kandungan minyak atsirinya yang sangat bermanfaat untuk kesehatan.
Di India, kapulaga ini merupakan salah satu bumbu utama untuk memasak dan obat. Makanya disana budidaya kapulaga hijau sangat pesat, sebab permintaan akan tanaman ini sangat tinggi. Baik yang berbentuk basah, kering, maupun bubuk.
Jenis Bibit Kapulaga Hijau | Harga Bibit Kapulaga Hijau |
Bibit Tunas Kapulaga Hijau | Rp.2000/batangnya |
Bibit Kering/Biji Kapulaga Hijau | Rp.99.000/100 biji |
Lumayan mahal, tapi jika Anda membudidayakannya pada lahan yang luas maka bisa mendapatkan untung hingga ratusan juta.
Jenis kapulaga ini adalah hasil persilangan antara dua jenis kapulaga yang berbeda dalam satu varietas. Kemudian dilakukan proses lebih lanjut sehingga dihasilkan jenis dengan keunggulan maksimal, yang diambilnya dari masing-masing karakter induk.
Jenis Bibit Kapulaga Hibrida | Harga Bibit Kapulaga Hibrida |
Bibit Tunas Kapulaga Hibrida | Rp.1.500 – Rp.2.400/batang |
Biji Kapulaga Hibrida | Rp. 87.500/1,5 kg |
Kapulaga hibrida lebih diprioritaskan sebagai komoditas ekspor, dengan harga jual yang biasanya lebih tinggi dibandingkan harga kapulaga lokal. Jadi, Anda bisa memilih mana yang sesuai dengan anggaran modal awal budidaya. Yang jelas, untuk hasilnya akan lebih berkualitas jika dibandingkan dengan jenis lainnya.
Kapulaga hibrida banyak digunakan untuk berbagai kebutuhan mulai dari bumbu masakan kering maupun basah, bahan pembuatan berbagai jenis obat herbal yang fungsinya membantu pemulihan berbagai jenis penyakit. Selain itu, juga dipakai untuk membuat sejumlah kosmetik, dimana ekstrak kapulagalah yang dipakai.
Ini adalah jenis kapulaga yang banyak dikembangkan oleh masyarakat lokal Indonesia, terutama di pulau Jawa. Untuk membeli bibitnya tergolong sangat mudah, bisa langsung mencari ke petaninya atau melalui pembelian online.
Ciri khas dari jenis ini adalah warna merah pada bagian bawahnya, bahkan tergolong sangat pekat. Beda dengan kapulaga hibrida warna batangnya merah muda.
Tunas pada jenis ini tumbuh tak beraturan pada bagian akar, jadi Anda akan mudah membedakannya dengan jenis lain dimana tunasnya tumbuh lebih teratur dan rapi.
Jenis Bibit Kapulaga Lokal | Harga Bibit Kapulaga Lokal |
Bibit Kapulaga Lokal | Rp.27.000/kg |
Bibit Tunas Kapulaga Lokal | Rp.2000/batang |
Kapulaga lokal diolah menjadi beberapa bentuk, diantaranya adalah kapulaga bubuk yang proses pembuatannya adalah penumbukkan kapulaga kering hingga menjadi bubuk.
Kemudian ada yang diolah dalam bentuk kering, dengan proses penjemuran hingga mencapai tingkat kering maksimal 10 persen. Biasanya untuk 1 kilogram kapulaga basah, bisa menghasilkan sekitar 8 ons kapulaga kering.
Apapun jenis kapulaga yang akan dibeli, sebenarnya akan memberikan dampak finansial yang tak jauh berbeda. Semakin berkualitas jenisnya maka produk hasil panen yang bisa Anda dapatkan juga akan lebih maksimal dan berdaya jual tinggi.
Cari tau juga, mengenai harga kapulaga selengkapnya disini Harga Jual Kapulaga Update Langsung Dari Petani.
Mudahnya informasi saat ini tentu harus sesuai dengan memberikan kualitas informasi yang akurat dan sesuai, hal inilah yang menjadikan Anda ingin mengetahui secara lebih mengenai harga bibit kapulaga.
Untuk membeli bibit kapulaga yang berkualitas dan asli, Anda bisa berkomunikasi langsung dengan petani bibit kapulaga maupun penjual bibit.
Cukup mudah dengan menggunakan aplikasi jual beli online seperti halnya GDM AGRI.
Ap itu GDM AGRI? Untuk Anda yang belum tau, GDM Agri merupakan aplikasi online yang memudahkan calon pembeli maupun penjual yang ingin menjual hasil agribisnis mudah tanpa ribet.
Cukup download melalui playstore, Anda akan mendapatkan kemudahan dalam menjual maupun membeli bibit kapulag secara online langsung nego dengan penjual tangan pertama. Jadi gimana? Yuk download aplikasi online GDM Agri sekarang juga: